Siaga Bahasa: 08112654302 Email: balaibahasadiy@kemdikdasmen.go.id

Informasi

Berita

Uji Coba Soal UKBI di Yogyakarta

Rabu (2 Agustus 2023), Balai Bahasa Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar Uji Coba Soal UKBI. Kegiatan dilaksanakan di Aula Sutan Takdir Alisyahbana Balai Bahasa Provinsi DIY. Sebanyak dua puluh orang peserta hadir dalam kegiatan tersebut. Kedua puluh peserta yang hadir berasal dari berbagai unsur profesi masyarakat, meliputi peneliti, dosen, penulis, karyawan negeri, karyawan swasta, wartawan, mahasiswa, siswa SMP, siswa SMA, dan profesi lain masing-masing terdiri atas dua orang perwakilan. Mereka berasal dari instasi Badan Riset dan Inovasi Nasional, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas PGRI Yogyakarta, SMA Negeri 3 Yogyakarta, SMA Negeri 6 Yogyakarta, SMP IT Syuhada, Radio Republik Indonesia, Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, Balai Pendidikan Menengah Yogyakarta, dan perwakilan masyarakat.
Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari penuh, yakni Rabu dan Kamis, tanggal 2 dan 3 Agustus 2023. Setiap peserta akan mengerjakan empat paket soal dalam dua hari. Pada hari pertama diujicobakan dua paket soal masing-masing empat seksi kemahiran berbahasa, yakni mendengarkan, merespons kaidah, membaca, dan menulis. Pada hari kedua diujicobakan dua paket soal masing-masing tiga seksi kemahiran, yakni mendengarkan, merespons kaidah, dan membaca. Proses uji coba soal ini merupakan bagian dalam serangkaian proses pembakuan soal UKBI yang diselenggarakan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa melalui KKLP UKBI.
Dalam sambutan pembukaan, Kasubbag Umum Balai Bahasa Provinsi DIY, Linda Candra Ariyani, S.E., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan Uji Coba Soal ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa dalam rangka validasi soal UKBI. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada para peserta yang notabene membantu Balai Bahasa DIY, dalam hal ini Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa dalam rangka memperkaya bank soal UKBI. UKBI merupakan salah satu program unggulan Badan Bahasa dalam rangka meningkatkan sikap positif masyarakat terhadap bahasa negara.
Sebelum uji coba dimulai, Koordinator UKBI Balai Bahasa Provinsi DIY, Mulyanto, menyampaikan bahwa uji coba soal UKBI ini dilaksanakan secara serentak di tiga puluh provinsi antara tanggal 24 Juli—4 Agustus 2023 dengan menghadirkan sekitar 717 peserta dari berbagai kalangan. UKBI adalah alat ukur kemahiran berbahasa Indonesia yang tidak saja berlaku secara nasional, tetapi juga internasional. Dalam lingkup nasional, selama tahun 2022 UKBI telah diujikan kepada 219.358 peserta uji dari 37 profesi di 426 kabupaten/kota. Dalam lingkup internasional, UKBI diujikan kepada 119 warga negara asing dari 33 negara. Oleh karena itu, peran peserta uji coba soal UKBI pada kegiatan ini sangat bermakna bagi pengembangan dan penyempurnaan soal UKBI.
Dalam paparan berikutnya Mulyanto menyampaikan tata cara mengerjakan soal UKBI, termasuk cara mengerjakan soal-soal dalam kegiatan Uji Coba ini. Jika dalam UKBI Adaptif peserta akan memperoleh butir-butir soal dengan bobot dan jumlah yang berbeda-beda tergantung tingkat kemahiran berbahasa peserta, dalam uji coba ini setiap peserta wajib menyelesaikan semua butir soal yang diberikan. Ada 40 butir soal seksi mendengarkan dengan alokasi waktu 30 menit, 25 butir soal seksi merespons kaidah dengan alokasi waktu 20 menit, 40 butir soal seksi membaca dengan alokasi waktu 45 menit, dan 2 butir soal seksi menulis dengan alokasi waktu 35 menit. Dalam paparannya juga disampaikan bagaimana Teknik mengerjakan butir-butir soal setiap seksi yang diujikan. (mly)

  • CIOBET88 4D SLOT

    SLOT GACOR HARI INI CIOBET88

    LIVE SCORE BOLA CIOBET88